Matriks
adalah suatu susunan bilangan berbentuk segi empat yang terdiri atas baris dan
kolom. Bilangan-bilangan dalam matriks disebut elemen matriks. Anggota yang
disusun mendatar disebut baris dan yang ditulis menurun disebut lajur/kolom.
Anggota-anggota tersebut disusun dalam tanda kurung biasa atau kurung siku.
Suatu matriks memiliki ukuran tertentu yang disebut ordo matriks. Jika suatu
matriks A memiliki baris sebanyak m dan kolom sebanyak n maka ordo matriks A adalah
Bentuk umum matriks A
dengan ordo m x n dapat dinyatakan sebagai berikut:
a mn merupakan elemen matriks A dimana m = 1,2,3,...,m dan n = 1,2,3, ..., n
a 23 menyatakan elemen matriks A yang berada pada
baris kedua dan kolom ketiga.
Contoh:
Matriks B terdiri dari
2 baris dan 3 kolom sehingga ordo matriks B adalah 2x3 atau dapat ditulis B 2x3 . Banyaknya anggota matriks B dapat diperoleh dengan mengalikan banyaknya baris dengan banyaknya kolom. Sehingga, matriks B memiliki 6
anggota yaitu:
Untuk
membuat matriks dalam MATLAB digunakan kurung siku ( [ ] ) dan ditulis baris
per baris. Tanda koma (,) untuk memisahkan kolom dan titik-koma (;) untuk
memisahkan baris. Pemisahan kolom dapat pula menggunakan spasi sementara untuk
pemisahan baris bisa dengan menekan enter ke baris baru. Perhatikanlah contoh di bawah ini:
Misalkan kita ingin membuat matriks A berikut:
Maka, pada jendela editor, ketiklah perintah atau sintaks berikut:
>>A = [3 -1 0; 4 2 3] %matriks A ukuran 2x3
A =
3 -1
0
4 2
3
Untuk mengetahui ukuran suatu matriks, MATLAB menyediakan perintah size
>> size(A)
ans = 2 3
>> B = [-2 9 0; 4 5 7; 1 -2 6] %matriks B ukuran 3x3
B =
-2 9
0
4 5
7
1 -2
6
>> size (B)
ans = 3 3
>> C = [3 7; 0 -2; -2 6] %matriks
C ukuran 3x2
C =
3 7
0 -2
-2 6
>> size(C)
ans = 3 2
>>D = [1 1 -3 5; 4 7 -2 5; 3 2 1 0; 9 4 5 0] %matriks D
ukuran 4x4
D =
1 1
-3 5
4 7
-2 5
3 2
1 0
9 4
5 0
>> [jumlah_baris jumlah_kolom]=size(D)
jumlah_baris = 4
jumlah_kolom = 4
Semoga bermanfaat.
Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar